Tuesday 4 June 2013

Berita bola Hari Ini

PSSI Siapkan Milyaran Rupiah, Untuk Datangkan Messi

PSSI Siapkan Milyaran Rupiah, Untuk Datangkan Messi
By  | 30. Mar 2013 | No Comments »

Pertumbuhan tim Garuda yang dirasa masih belum seperti yang diharapkan, Rahmad Darmawan menilai karena kurangnya laga uji coba yang dilakoni timnya. Hal ini diungkapnya pasca kekalahan timnas Indonesia vs Arab Saudi di Pra Piala Asia 2015 lalu. Mendengar ini PSSI lantas mengambil langkah cepat untuk mempersiapkan laga laga uji coba untuk tim Garuda.
PSSI Siapkan Milyaran Rupiah, Untuk Datangkan Messi

Argentina masuk dalam list kesebelasan yang akan didatangkan PSSI, dengan dana ratusan milyar Rupiah

Tindak lanjut dari keinginan menambah jadwal laga uji coba timnas, PSSI tak segan segan untuk mendatangkan tim yang benar benar akan mampu menggembleng dan merangsang kemampuan timnas Indonesia. Melalui BTN (Badan Tim Nasional), PSSI mengaku telah mempersiapkan setidaknya 3 pertandingan, yang didalamnya juga termasuk akan mendatangkan tim Argentina dimana Lionel Messi ikut memperkuatnya.
Rudolf Yesayas selaku Direktur Pemasaran dan Hubungan Luar Negeri BTN, menegaskan bahwa dirinya telah menyatakan keinginan PSSI untuk meminta laga uji coba dengan pihak Argentina pada hari Kamis 28/03/2013. Dan menurutnya laga tersebut telah di setujui tim Tango dan akan di gelar pada tanggal 09/09/2013 yang akan datang.
PSSI juga tidak bisa menentukan kapan laga uji coba lawan Argentina tersebut akan di gelar, karena tim Tango sendiri yang telah menentukan tanggal laga tersebut akan di laksanakan. “Dan kalau untuk tanggal kapan pertandingan akan diadakan saya rasa sudah sulit untuk digeser lagi, karena federasi sepakbola Argentina sendiri yang memintanya,” tegas Rudolf.
Selain itu Rudolf juga mengungkapkan pihaknya akan menggelontorkan banyak dana untuk mendatangkan Argentina, sebesar 30 juta dolar atau sekitar 300 miliar Rupiah, dana tersebut sudah temasuk Messi di dalam skuat Argentina nantinya.
“Dana sebesar itu hanya untuk free match, namun termasuk Lionel Messi didalam tim inti Argenatina,” tutup Rudolf.

No comments:

Post a Comment

 
Tasya-Pintar © 2011 Templates | uzanc